BULAN BHAKTI GOTONG ROYONG MASYARAKAT (BBGRM)

Waringinsaritimur-pringsewu.desa.id- Pemerintah Pekon Waringinsari timur mengadakan kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM), Selasa (18/02/2025).
Kegiatan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Pekon Waringinsari Timur mewakili Pekon sekecamatan Adiluwih Kabupaten Pringsewu.
Kegiatan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) merupakan upaya untuk menumbuh kembangkan semangat gotong royong dan peran aktif masyarakat dalam pembangunan.
Eni Nurhayati Kepala Pekon Waringinsari Timur mengatakan, Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat mempunyai tujuan untuk mempercepat proses keseimbangan pembangunan.
Kegiatan ini dihadiri oleh PMD dari pringsewu yang di wakili oleh sekrertaris Tri Haryono, Camat Parwanto, Babinsa, BHP, Karang Taruna, LPM,PKK, KKN, Kader Kesehatan, semua Lembaga Pekon Waringin sari timur Beserta 140 Lebih Warga masayarakat pekon waringinsari timur kecamatan adiluwih Kabupaten Pringsewu.
Tujuan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) adalah untuk meningkatkan semangat gotong royong dan peran aktif masyarakat dalam pembangunan. BBGRM juga bertujuan untuk memperkuat integrasi sosial masyarakat.
Dengan adanya kegiatan ini juga diharapkan nantinya Masyarakat bisa saling bergotong royong dalam hal apapun yang dinilai positif, serta bisa membangun kebersamaan dalam kegiatan kebersihan maupun Pembangunan yang bisa menciptakan suasana asri dan damai di Desa Waringinsari Timur
Setelah rangkaian sambutan, acara dilanjutkan dengan berbagai kegiatan lomba dan penilaian lapang yang melibatkan seluruh elemen masyarakat. Acara Penilaian Lapang Lomba Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat tahun 2025 di Desa Waringinsari Timur bukan hanya menjadi ajang kompetisi semata, namun lebih dari itu, ia menjadi simbol kebersamaan, kepedulian, dan solidaritas yang membangun dan menguatkan masyarakat Desa Waringinsari Timur sebagai satu kesatuan yang kokoh.
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin